Posted by: senimanpeta | July 27, 2009

Jalan-jalan dengan Magellan

Magellan map

Magellan map

GPS itu akhirnya diajak jalan-jalan ke Jogja, lebih tepatnya nonton Transformer di XXI yang berlokasi di Jalan Urip Sumoharjo. Begitu tombol “on” dipencet, byaar..layarnya menampilkan menu GPS. Cepat sekali dapat signal satelit dan menunjukkan koordinat. E e .. sebuah awal yang bagus ini.

Waktu itu saya berdiri di depan supermarket Giant, menghadap ke arah selatan, begitu menurut kompas elektroniknya, dimenu selanjutnya terpampang jelas informasi koordinat lokasi tempat saya berdiri itu. Koordinatnya kemudian saya simpan (dipeta di atas saya beri simbol titik warna cyan). Begitu saya tengok kanan, eh ternyata diseberang ada ATM Bank Danamon, saya perhatikan dilayar GPS, ternyata ada. Tetapi begitu melihat ke depan, agak ke sisi kiri, dan melihat kembali ke layar GPS, weit… XXI  blum ada dilayar  GPS. Aduh…
Kenapa ini terjadi?, usut di usut peta pre-loadnya GPS ternyata hanya mencantumkan jalan-jalan utama dan informasi lokasi bangunan publik yang telah ada sejak beberapa tahun terakhir. Gedung XXI ini masih terbilang baru sehingga ketika peta yang dipakai GPS ini dibuat, belum ada. Selanjutnya apakah peta yang ada didalam GPS salah?.  Saya lebih cenderung mengatakan tidak salah , namun peta itu tapi perlu di update mengingat kawasan perkotaan memang dinamis. Dari peristiwa ini kesimpulannya GPS baru itu masih perlu di ajak jalan-jalan sekalian update peta. Untuk kawasan kota Jogja yang lain, saya perlu ambil cuti lagi dan jalan-jalan ke sana untuk memastikannya.


Responses

  1. semoga pakdhe memberikan cuti 😀
    kalau udah lengkap pinjeum, yak 😆

  2. memang perlu update, bos. eh, saya belum megang alatnya ding, wong liat gps sering bingung 😀


Leave a comment

Categories